SuratanBali.Com, KARANGASEM - Bupati Karangasem I Gede Dana menyerahkan bonus berupa uang tunai kepada para atlet yang bertanding di ajang Porsenijar Provinsi Bali beberapa bulan lalu pada Selasa (28/11), di Tribun Stadion I Gusti Ketut Djelantik.
Pemberian bonus merupakan bentuk apresiasi Pemerintah Daerah atas jerih payah seluruh atlet peraih medali dan kepada official/pelatih berprestasi dalam Porsenijar Provinsi Bali Tahun 2023. Bonus yang diserahkan yakni sebesar Rp328.300.000. Dengan rincian bonus Atlet, Emas senilai Rp108.500.000, medali Perak senilai Rp88.700.000, medali Perunggu senilai Rp85.800.000 dan bonus Official/Pelatih berjumlah Rp45.300.000. Bonus yang diberikan ini diharapkan mampu memberi semangat dan motivasi untuk meraih hasil yang terbaik dalam kejuaraan- kejuaraan baik tingkat daerah maupun tingkat Nasional pada tahun tahun mendatang.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Karangasem, I Wayan Sutrisna mengatakan, total Medali yang berhasil di raih oleh Atlet Kontingen Karangasem adalah sebanyak 157 medali dengan rincian 36 medali emas, 42 medali perak, 79 medali perunggu. Dikatakan Sutrisna, kabupaten Karangasem mengirimkan kontingen sejumlah 270 atlet.
Sutrisna menambahkan, pada ajang Porsenijar Tingkat Provinsi Bali itu kabupaten Karangasem mengirimkan atlet-atletnya di 22 cabang olahraga dari 31 cabor yang dipertandingkan. Cabor-cabor yang diikuti itu diantaranya, Atletik, Pencak Silat, Bulu Tangkis, Tenis Meja, Catur, Panjat Tebing, Taekwondo, Karate, Judo, Bola Volly, Sepak Bola, Tarung Derajat, Petanque, Dance Sport , Balap Sepeda, Muaythai, Bola Basket, Senam, Panahan, Wushu.SB/DI
Bagikan