SuratanBali.Com, KARANGASEM - Bupati Karangasem I Gede Dana membuka secara resmi Bimbingan Teknis Penyuluhan Pertanian Swadaya Milenial di Kabupaten Karangasem, Senin (4/12) bertempat di Aula MPP Kabupaten Karangasem.
Bimtek ini dilaksanakan selama 3 hari dan akan berakhir pada 8 Desember 2023. Terdata sebanyak 59 orang calon penyuluh swadaya tergabung dalam bimtek ini. Para peserta berasal dari 59 Desa/Kelurahan se Kabupaten Karangasem. Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak pemuda pemudi yang berlatar belakang pertanian secara bersama sama membangun desanya dengan cara memberikan penyuluhan atau pun pendampingan secara swadaya. Hal ini juga merupakan upaya Pemerintah Daerah melalui Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan Kabupaten dalam mengatasi terbatasnya penyuluh pertanian.SB/DI
Bagikan