Suratan.Bali.Com, KARANGASEM - Mutu Pendidikan di Karangasem harus menjadi tanggungjawab bersama. Tidak hanya Pemerintah Daerah, pihak sekolah maupun pengawas sekolah harus ikut serta bahu membahu, membangun SDM yang unggul menuju Karangasem Era Baru . Penegasan ini disampaikan Bupati Gede Dana saat membuka acara Musda APSI (Asosiasi Pengawas Sekolah Indonesia), Jumat, (21/1) bertempat di Aula Sabha Widya Praja.
Kegiatan Musyawarah APSI disinkrunkan dengan penyerahan sertifikat kepada 71 orang yang telah lulus Diklat Cakep (Calon Kepala Sekolah). Diklat Cakep berlangsung selama kurang lebih 3 bulan, dari tanggal 6 Oktober hingga 16 Desember 2021. Kepada para Kepala Sekolah TK, SD dan SMP yang telah lulus, Bupati Gede Dana berpesan, pemerataan pendidikan harus menjadi prioritas. Ia tidak ingin ada diskriminasi antara desa dan kota. Termasuk diskriminasi fasilitas pembangunan saranan dan prasarana sekolah.SB/REDAKSI
Bagikan