SuratanBali.Com, JEMBRANA- Badan Pusat Statistik Kabupaten Jembrana sampaikan hasil rilis indeks kebahagiaan Jembrana tahun 2022 melalui Workshop Desiminasi Hasil Survei Pengukuran Tingkat Kebahagiaan (SPTK) yang diselenggarakan di Ballroom Hotel Jimbarwana, Kabupaten Jembrana (20/12).
Berdasarkan hasil survey tersebut, Kabupaten Jembrana mencapai indeks kebahagiaan di angka rata-rata 72,30.
Perolehan tersebut diukur melalui tiga indikator yang meliputi: indeks dimensi kepuasaan hidup 75,73; indeks dimensi perasaan 66,64 serta indeks dimensi makna hidup 73,85.
Menurut Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, diperolehnya angka 72,30 untuk indeks kebahagiaan kabupaten Jembrana adalah berdasarkan hasil survey lapangan. Sehingga, angka tersebut menunjukkan bahwa masyarakat Jembrana bahagia.SB/KA
Bagikan