By ARNAN
22 December 2022
SuratanBali.Com, BULELENG - Pentingnya digitalisasi merupakan langkah peningkatan efektivitas kinerja tata kelola pemerintahan. Hal tersebut terungkap dalam paparan Pj. Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana, saat mengisi kegiatan Diskusi Akhir Tahun yang diselenggarakan Komunitas Jurnalis Buleleng (KJB) dengan tema "Jele Melah Buleleng Dipimpin Penjabat Bupati" bertempat di Gedung Imaco, Ex. Pelabuhan Buleleng, Rabu, (21/12).
Melalui paparannya Pj. Lihadnyana yang juga selaku kepala BPSDM Provinsi Bali itu mengatakan sangat terbantu dengan adanya digitalisasi yang mempermudah tugasnya untuk fokus memimpin Kabupaten Buleleng hingga sekarang.
Dalam konteks menjalankan tugasnya, Pj Lihadnyana menyebutkan beberapa fokus program dalam mengelola sistem pemerintahan daerah yakni mewujudkan sistem tata kelola pemerintahan yang baik, selanjutnya pelayanan publik yang efektif dan efisien. Semua hal tersebut saling berkesinambungan dalam mewujudkan percepatan pembangunan pemerintahan di suatu daerah.
“Yang saya inginkan dari sebuah birokrasi yang menggerakkan sebuah pembangunan dalam konteks pelayanan publik adalah mari bekerja sesuai dengan norma standar prosedur kriteria,”tegasnya.
Seiring waktu perjalanan kepemimpinan, Pj Bupati Buleleng menghadapi beberapa permasalahan seperti penanganan inflasi, efektivitas pengelolaan anggaran, serta keterbukaan informasi publik. Usaha gigih yang dilakukannya, berbuah manis dengan beberapa prestasi yang ditorehkan. Hal tersebut dilaksanakan semata untuk mewujudkan pemerintahan yang mudah, cepat , dan transparan sehingga tingkat kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Pemkab Buleleng semakin meningkat kedepannya.
“Saya yakin Buleleng kedepan pasti relatif lebih maju, karena saya akan menyentuh kepada hal – hal yang kecil,”tutupnya.
Untuk diketahui kegiatan KJB Award ini bertujuan untuk mengetahui seberapa jauh kinerja seorang Pj. Bupati Buleleng selama melaksanakan tugas, serta masyarakat bisa mengetahui program yang sudah dilaksanakan dari awal menjabat sampai saat ini.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Akademisi Sosial Humaniora Undiknas Denpasar Dr. I Nyoman Subanda MSi, perwakilan dari Tokoh Masyarakat Ketut Sudarmawan Duniaji, dan Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna, SH yang dipandu Eka Prasetya selaku Jurnalis Radar Bali sebagai moderator.
Dalam kesempatan tersebut juga dirangkaikan dengan penyerahan dengan KJB Award 2022 yang ditujukan kepada Anak Agung Ngurah Jayalantara yang dulunya sebagai Kasi Intelejen Kejaksaan Negeri Buleleng karena kepeduliannya terhadap insan media terkait informasi yang ada di instansi kejaksaan.SB/AAN