SuratanBali.Com, DENPASAR - Gubernur Bali, Wayan Koster secara resmi membuka Festival Pangan Lokal Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali pada, Kamis (Wraspati Pon, Landep) 3 Nopember 2022 di Lapangan Timur Bajra Sandi, Denpasar.
“Sosialisasikan terus Peraturan Gubernur Bali Nomor 99 Tahun 2018 tentang Pemasaran dan Pemanfaatan Produk Pertanian, Perikanan dan Industri Lokal Bali. Kemudian hubungkan produsen produk lokal Bali dengan masyarakat Bali yang jumlahnya mencapai 4,3 juta orang serta pelaku pariwisata agar petani, nelayan, dan perajin di Bali mendapat manfaat kesejahteraan,” jelas Gubernur Bali jebolan ITB ini.
Mengakhiri sambutannya, Gubernur Bali mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemprov Bali untuk mensupport Festival Pangan Lokal Tahun 2022, agar produk yang dipasarkan dalam kegiatan festival ini betul – betul dirasakan manfaatnya oleh pelaku IKM/UMKM produk lokal Bali.SB/REDAKSI
Bagikan