SuratanBali.Com, DENPASAR - Gubernur Bali, Wayan Koster menyoroti kondisi koperasi di Bali. Dari lebih dari 6.000 koperasi, masih ada yang berada dalam kondisi tidak sehat. Ia meminta agar koperasi yang sakit segera diperbaiki dan diberi pendampingan.
“Koperasi yang sehat harus dijaga agar terus berkembang. Yang sakit kita sembuhkan, beri rekomendasi dan pembinaan. Jangan hanya diam. Kita fasilitasi permodalan, bantu desain produk dan strategi pemasaran yang bagus,” ujarnya.
Sebagai bentuk dukungan konkret, Gubernur Koster juga merencanakan penyelenggaraan pameran dan festival lokal Bali yang melibatkan koperasi dan UMKM. Festival ini akan mengundang wisatawan mancanegara untuk lebih mengenal dan membeli produk-produk lokal Bali. “Kita buat festival khusus UMKM Bali. Tampilkan produk koperasi, undang wisatawan. Dengan begitu, produk Bali bisa terus terangkat,” ujar Koster saat menerima audiensi dari Koperasi Konsumen Puskopkar Kerthi Bali di Rumah Jabatan Jayasabha, Denpasar, pada Rabu (16/7).SB/**
Bagikan