SuratanBali.Com, DENPASAR - Kelompok Ahli Bidang Infrastruktur Pemerintah Provinsi Bali, Ir. Made Arca Eriawan dihadapan Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Bali, Ny. Putri Koster dalam Dialog Indonesia Bisa di Pro 1 RRI Denpasar pada, Senin (Soma Kliwon, Krulut), 13 Februari 2023 menyampaikan bahwa konsep pembangunan infrastruktur Bali yang digagas oleh Gubernur Bali, Bapak Wayan Koster tidak terlepas dari pelestarian tradisi dan kebudayaan Bali.
“Jadi program prioritas bapak Gubernur itu semua akan jalan kalau didukung dengan infrastruktur. Tapi yang paling unik, Pak Gubernur itu di dalam membangun infrastruktur selalu mengedepankan nilai Niskala - Skala. Sehingga ini yang membuat pembangunan Bali tampil berbeda, namun diiringi keharmonisan," ungkapnya seraya mencontohkan seperti halnya dengan pembangunan Pelindungan Kawasan Suci Besakih yang memang bentuknya Skala, namun pada dasarnya tujuannya adalah untuk memuliakan tempat suci (niskala).
Disamping itu Made Arca juga menyampaikan bahwa terdapat 15 program infrastruktur besar yang telah dan akan dilaksanakan oleh Bapak Gubernur Wayan Koster bersama Wakil Gubernur Bali, Tjok Oka Sukawati (Cok Ace) termasuk diantaranya adalah Pembangunan Pusat Kebudayaan Bali, Pembangunan Shortcut Singaraja – Mengwitani, Pembangunan Jalan Tol Jagat Kerthi Bali, Pembangunan Pelabuhan Segitiga Sanur – Sampalan – Bias Munjul, Pembangunan Bali Marine Tourism Hub, Pembangunan Bendungan Sidan dan Bendungan Tamblang, Pembangunan Turyapada Tower KBS 6.0 Kerthi Bali dan masih banyak lagi.SB/REDAKSI
Bagikan