By GusAr
16 August 2022
SuratanBali.Com, TABANAN - Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra Pimpin Upacara Pemberian Penghargaan berupa Ucapan terima kasih kepada Anggota Polsek Pupuan dan sangat mengapresiasi keikut sertaan salah satu Warga Masyarakat Pupuan (Denny Arfian) yang telah berhasil mengungkap Kasus Curas (Pencurian dengan kekerasan).
Upacara pemberian Reward berupa ucapan terima kasih ini sebagai wujud pengakuan Pimpinan atas kinerja, prestasi bagi Personel yang telah bekerja dengan baik dan sunggug-sungguh dalam melaksanakan tugas, Upacara terlaksana di lapangan apel Polres Tabanan, pada hari Senin tanggal 15 Agustus 2022 pukul 08.30 Wita, diikuti PJU Polres Tabanan (Waka Polres Tabanan para Kabag, para Kasat , Kapolsek Pupuan, para Perwira, Brigadir dan PNS Polri Polres Tabanan).
Pada pelaksanaan Upacara 6 (enam) Anggota Polsek Pupuan dan Satu Warga Masyarakat menghadap Kapolres Tabanan selaku Irup dilanjutkan laporan, selanjutnya dibacakan Petikan Keputusan Kepala Kepolisian Resor Tabanan yang menetapkan bahwa “memberikan penghargaan berupa ucapan terima kasih kepada personel Polsek Pupuan atas prestasi, kinerja dan dedikasi dalam mengungkap kasus Curas, selanjutnya Kapolres Tabanan menyerahkan langsung Piagam penghargaan kepada :
1. Iptu I Putu Eka Rai Putra, S. Sos (Waka Polsek Pupuan)
2. Aipda I Wayan Sukardiasa (Kanit Binmas Polsek Pupuan)
3. Aiptu I Nyoman Darmayasa (Bhabinkamtibmas Desa Pupuan)
4. Brigadir I Gusti Ketut Gada Wisnaya (Bhabinkamtibmas Desa Munduk Temu)
5. Briptu I Putu Satria Wiguna,S.H.(Banit 3 Unit Reskrim Polsek Pupuan)
6. Briptu I Gede Made Ari Pria di Atmaja (Banit 1 Unit Samapta Polsek Pupuan)
7. Denny Arfian (Warga Masyarakat)
Dalam sambutannya, Kapolres Tabanan menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasihnya kepada 6 orang anggota Polsek Pupuan dan 1 (satu) warga masyarakat atas keberhasilannya dalam mengungkap kasus curas (pencuurian dengan kekerasan) yang pelakunya saat ini dalam proses penyidikan dan ditahan di Rutan Polsek Pupuan
“pemberian penghargaan bukanlah hak yang pasti diterima oleh anggota Polri, namun merupakan hasil penilaian dari beberapa aspek diantaranya; Dedikasi, Loyalitas, Disiplin dan tanggungjawab pada setiap pelaksanaan tugas, hal ini dimaksudkan untuk menumbuhkan rasa kebanggaan, juga sebagai perhormatan sikap ketauladanan dan motivasi kerja, Penghargaan adalah bentuk pengakuan yang diberikan oleh Pimpinan kepada yang berjasa dan atau berprestasi dalam melaksanakan tugas, " ucap Kapolres Tabanan.
Diakhir sambutannya, Kapolres Tabanan mengingatkan bahwa “Pandemi Covid-19 belum berakhir” sebaiknya semua tetap disiplin Prokes dan menjaga kesehatan, kepada semua personel agar mengajak / menghimbau kepada Masyarakat agar mengikuti Vaksin lanjutan (Booster) untuk mencegah terinveksi Virus Corona. Bisa datang ke Poli klinik Polres Tabanan setiap hari jam Kerja diberikan layanan Gratis, Tutup Kapolres Tabanan.SB/REDAKSI