SuratanBali.Com, GIANYAR – Pancasila, UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika kembali disuarakan oleh Anggota DPR/MPR-RI dari Fraksi PDI Perjuangan, I Nyoman Parta, saat ia menggelar sosialisasi Empat Pilar MPR-RI dihadapan 250 siswa SMK Negeri 1 Mas Ubud, Gianyar, Bali, Selasa (11/2).
Parta megungkapkan Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan ini sangat penting dalam kehidupan bernegara, mengingat secara internal kita menghadapi tantangan kebangsaan yang diantaranya berupa masih lemahnya penghayatan dan pengamalan agama serta munculnya pemahaman terhadap ajaran agama yang keliru dan sempit, hingga menyebabkan kurang berkembangnya pemahaman dan penghargaan atas kebhinekaan dan kemajemukan. Tidak hanya internal, secara eksternal kita juga menghadapi tantangan kebangsaan seperti pengaruh globalisasi kehidupan yang semakin meluas dan persaingan antar bangsa yang semakin tajam.
“Untuk menghadapi tantangan tersebut, maka kita semua, termasuk para pemuda yang masih berstatus siswa – siswi ini mesti memiliki dasar yang kuat untuk melanjutkan perjuangan kemerdekaan bangsa Indonesia ini dengan mengamalkan nilai Pancasila,” ujar Nyoman Parta dengan nada semangat seraya menegaskan Pancasila merupakan Dasar dan Ideologi Negara, Pancasila sebagai pandangan hidup, sebagai pemersatu bangsa, dan Pancasila sebagai fondamen, hingga filsafat.
Acara sosialisasi Empat Pilar MPR-RI yang menyajikan konsumsi ramah lingkungan atau para peserta dilarang menggunakan plastik sekali pakai selama kegiatan berlangsung di Wantilan Pura Taman Pule, Mas, Ubud juga tercatat beberapa alasan kenapa Nyoman Parta mengadakan sosialisasi ini dengan melibatkan kaum pemuda. Karena menurutnya, Pancasila dalam proses perumusannya sebagai dasar negara dilakukan oleh seorang pemuda yang kemudian merupakan Presiden RI Pertama, Ir. Soekarno. Saat sidang pertama BPUPKI, Soekarno menawarkan 5 prinsip dasar negara yang diberi nama Pancasila pada tanggal 1 Juni 1945. “Jadi saya menaruh harapan besar kepada anak muda di SMKN 1 Mas Ubud untuk bisa menjadi pemimpin,” ujar Parta yang merupakan mantan aktivis 1998 ini.
Sementara itu, Kepala SMKN 1 Mas Ubud, Drs. I Wayan Sunita, MM.MPd mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada Anggota DPR/MPR-RI, I Nyoman Parta yang sudah memberikan sosialisasi empat pilar. Menurutnya, antusiasme pertanyaan dan jawaban dari para siswa-siswi kami terkait Pancasila, UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika telah menjadi indikator bahwa anak muda yang menempuh pendidikan di SMKN 1 Mas Ubud telah memiliki niat untuk belajar.
“Kami pun yakin, antusiasme para siswa ini akan menjadi penyemangat kami dalam mempertahankan ideologi Pancasila dalam bermasyarakat baik di sekolah maupun di rumah,” tutupnya.SB/REDAKSI
Bagikan