SuratanBali.Com, DENPASAR - Parisadha Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Provinsi Bali melaksanakan 'Doa Bersama Lintas Agama', untuk Indonesia lebih baik, berdasarkan situasi bencana Alam yang sedang melanda beberapa Daerah di Indonesia, seperti Banjir hingga Longsor. Acara berlangsung di Ruang Indraprasta, Lantai 2 Rektorat, Kampus UNHI Denpasar. Jumat, (12/12)
Acara tersebut dihadiri oleh Panditha pusat, umat Muslim, umat Konghocu, hingga umat Budha. Masing-masih perwakilan Rouhaniawan melakukan doa, seiring keyakinan dan kepercayaannya.
Kemudian dalam sambutan sekaligus menutup rangkayan acara, Ketua PHDI Provinsi Bali, I Nyoman Kenak menyampaikan terima kasih kepada para Rouhaniawan lintas keagamaan, atas kehadiran dan partisipasi dalam doa bersama tersebut.
"Semua doa yang dipanjatkan memiliki tujuan yang sama untuk mendoakan semesta, meminta perlindungan dan keselamatan dari segala bencana Alam yang melanda," ungkapnya.
Kemudian beliau, Kenak juga menyampaikan harapannya, bahwa semoga kedepannya fenomena alam mulai mereda, tidak menimbulkan bencana lagi di berbagai Daerah.
"Penuh dengan harapan, kita semua selamat dari segala bencana, serta situasi alam ya kedepannya tidak separah ini, kita semua selamat dijauhkan dari berbagai macam fenomena alam," harapnya.
Disatu sisi, Ida Dharma Adhiyaksa PHDI Pusat, selain memimpin doa bersama beliau juga menegaskan sebagai seorang Pandhita tidak bisa tinggal diam melihat kondisi Alam yang menimpa kita, di Bali, Jawa, Jawa Barat, hingga Sumatra. Maka kita berkumpul memohon agar terhindar dari segala hal yang merugikan kehidupan.
"Seyogyanya kita harus bergandeng tangan, memohon pada Ida Shang Hyang Widhi Wasa untuk memberikan perlindungan terhadap sesama kita di sana yang mengalami musibah," pungkasnya.SB/**
Bagikan