SuratanBali.Com, Jembrana - Upaya mempercepat target vaksinasi, serta dalam rangka mendukung program akselerasi vaksinasi Covid-19, pemerintah kabupaten Jembrana melakukan langkah memperbanyak pos - pos pelayanan vaksinasi khususnya dosis ketiga (booster).
Selain sebelumnya juga telah masif dilakukan vaksinasi di setiap puskesmas, rumah sakit umum hingga mengadakan gebyar vaksinasi berhadiah.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kesehatan kabupaten Jembrana dr. I Gusti Bagus Ketut Oka Parwata dalam keterangannya, Jumat (18/3). Menurutnya ini adalah salah satu strategi untuk percepatan vaksinasi booster. Seperti diketahui provinsi Bali ditarget untuk mencapai minimal 50 % dari total sasaran booster.
"Upaya percepatan vaksinasi booster astungkara akhirnya kita sejak kemarin sudah bisa mencapai 31%. Namun kita tetap melakukan upaya - upaya untuk percepatan vaksinator booster hingga segera bisa mencapai 50%. Salah satunya dengan menambah titik - titik pos layanan vaksinasi,"ujarnya.
Dijelaskannya, penambahan pos layanan vaksinasi juga sangat efektif mempercepat target vaksinasi. Selain menambah pos - pos layanan vaksinasi di desa - desa, juga dimana ada keramaian atas koordinasi dengan satgas penanganan covid terdekat dibuka pos vaksinasi,seperti pada piodalan di Pura Kanjeng Ratu kemarin. "Semoga dengan berbagai upaya yg sudah dilakukan untuk percepatan vaskinasi, kabupaten Jembrana segera bisa mencapai target 50%,"harapnya.
Sementara terkait laporan capaian vaksinasi ketiga (booster) hingga Jumat kemarin sudah 69.260 jiwa atau 31,64 persen dari total target 218.868 jiwa.SB/REDAKSI
Bagikan