SuratanBali.Com, TABANAN - Pendiri Komunitas Petani Muda Keren, Anak Agung Gde Agung Wedhatama menyampaikan rasa bahagianya karena, Gubernur Bali, Bapak Wayan Koster bisa datang langsung dan bahkan mendukung penuh gerakan petani muda keren untuk memasifkan kampanye sistem pertanian organik.
“Festival Petani Mandiri ini dilaksanakan memiliki misi untuk mengedukasi petani untuk menanam tanpa pupuk subsidi. Karena banyak petani tidak menanam akibat tidak mempunyai pupuk subsidi. Sehingga ini menjadi ancaman pangan nasional dan bahkan global. Maka dari itulah, kami berinisiatif untuk menggerakkan pertanian organik yang tidak bergantung pada pupuk subsidi, namun mengajak petani membuat pupuk sendiri yang berbahan organik. Kami percaya petani adalah penjaga tanah air Indonesia. Selama ada petani maka negara akan baik-baik saja, karena hanya petani yang bisa menjamin ketersediaan makanan kita,” tambahnya pada, Kamis (Wraspati Umanis, Gumbreg) 1 Desember 2022 di Jatiluwih, Kecamatan Penebel, Tabanan.SB/REDAKSI
Bagikan