SuratanBali.Com, DENPASAR - Gubernur Bali, Wayan Koster mulai mencanangkan vaksinasi Covid-19 untuk anak-anak usia 12-17 tahun di Provinsi Bali secara serentak pada, Senin (Soma Paing, Menail) tanggal 5 Juli 2021 yang dipusatkan di SMAN 4 Denpasar, Tegal Kerta, Monang-Maning, Denpasar.
Gubernur Bali yang hadir langsung bersama Kapolda Bali, Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra di Aula SMAN 4 Denpasar dengan Protokol Kesehatan (Prokes) yang ketat, menyempatkan berinteraksi dengan para siswa. "Saya mengucapkan terimakasih kepada adik-adik yang hadir mengikuti vaksinasi hari ini, yang digelar serentak di seluruh Kabupaten/Kota di Bali. Adik-adik jangan takut (untuk vaksin, red), karena ini menyehatkan diri," kata Gubernur Koster yang disambut antusias oleh para siswa.
Gubernur asal Desa Sembiran, Kabupaten Buleleng ini kemudian menjelaskan Pemerintah Provinsi Bali menyelenggarakan program vaksinasi untuk sekolah bagi anak-anak 12 tahun sampai 17 tahun merupakan hasil dari arahan Presiden RI, Joko Widodo, Menko Maritim RI, Menteri Kesehatan RI dan segenap Pemerintah pusat agar Provinsi Bali melakukan percepatan vaksinasi. Jumlah penduduk Bali yang mencapai 4,3 juta orang, dimana sekitar 3 juta orang akan divaksinasi. Sampai saat ini jumlah yang divaksinasi suntik pertama telah mencapai 2,3 juta orang atau 77 persen, jelasnya seraya menambahkan program vaksinasi ke siswa SMP/SMA yang dicanangkan mulai hari ini di seluruh Bali di sembilan Kabupaten/Kota adalah salah satu upaya untuk mencapai 3 juta vaksinasi.SB/REDAKSI
Bagikan