SuratanBali.Com, KARANGASEM- Dalam rangka mengevaluasi pelayanan pemadam kebakaran dan penyelamatan Karangasem, Wakil Bupati Karangasem I Wayan Artha Dipa yang juga didampingi oleh Sekda Karangasem I Ketut Sedana Merta menghadiri kegiatan olahraga senam bersama Damkar Karangasem pada Jumat (23/12), bertempat di Taman Soekasada Ujung.
Dalam arahannya Wakil Bupati Artha Dipa sangat mengapresiasi Damkar Karangasem karena sudah banyak berinovasi dan berkontribusi selama ini. Salah satu inovasi yang paling dinanti ialah Inovasi Agni Lingkarkubu. Selain itu, Wabup Artha Dipa juga menekankan agar para anggota Damkar selalu waspada saat melaksanakan tugas serta tidak lupa juga untul menjaga diri dan kesehatan.SB/DI
Bagikan